Bro Mau Tulang Dan Kulitmu Sehat, Konsumsi Tebu Hitam Dan Berikut Manfaatnya

Air tebu hitam mengandung beragam nutrisi penting seperti protein, karbohidrat, juga mineral yang meliputi kalsium, fosfor, kalium, zat besi dan zinc. Selain itu air tebu hitam juga mengandung antioksidan dan vitamin. Saat minum air tebu hitam dapat dikatakan bisa lebih sehat jika dibandingkan dengan minum air gula biasa. Pada air tebu hitam adalah minuman manis yang alami diproses dengan benar.

Kandungan air tebu hitam terdiri dari fruktosa, sukrosa, juga banyak jenis glukosa lain bersama kandungan serat makanan yang ada di dalamnya. Selain itu air tebu hitam juga kaya dengan serat makanan yang menyediakan kandungan senyawa polifenol bermanfaat bisa membantu kesehatan tubuh dengan keseluruhan juga dapat mengurangi stres. Tidak hanya manfaat tersebut saja, namun masih banyak lagi manfaat yang dapat diperoleh dari air tebu hitam tersebut.

Manfaat air tebu hitam bagi kesehatan

1.Merawat kulit

Kandungan asam glikonat yang ada pada tebu hitam dapat memberikan efek pada kulit menjadi antioksidan. Apabila air tebu hitam dikomsumsi dengan rutin, maka dapat membersihkan infeksi kulit dan radang, mengurangi tanda penuaan, dan memperbaiki penampilan kulit.

2. Memelihara kepadatan tulang

Kandungan magnesium, zat besi, mangan, kalium dan kalsium yang ada pada tebu hitam merupakan sumber mineral yang dapat memperkuat tulang dan memelihara kepadatan tulang dengan sangat baik. Dengan mengonsumsi air tebu hitam secara teratur maka dapat menjaga kepadatan tulang juga dapat mencegah terjadinya osteoporosis.

3. Menurunkan kadar kolesterol

Di dalam sebuah penelitian menemukan jika dengan mengonsumsi air tebu hitam murni bisa membantu menurunkan kadar kolesterol trigliserida dan kolesterol jahat (LDL). Dengan adanya hal tersebut maka juga dapat melindungi kesehatan jantung dan juga mencegah terjadinya penyakit jantung.

4. Membantu tidur lebih nyenyak dan mengelola stres

Kandungan beberapa asam amino yang ada pada air tebu hitam dapat membantu menyeimbangkan kadar hormon stres yang ada di dalam tubuh. Kandungan asam amino yang ada pada tebu hitam juga mampu mengatasi masalah sulit tidur dan membuat tidur lebih nyenyak. Konsumsi air tebu hitam dapat membuat pikiran lebih tenang dan dapat membuat tidur lebih nyenyak.